Example floating
Example floating
banner 1100x160
ADVHeadlines

Organisasi Binaan Andi Muhammad Khaekal Atikurahman Sambangi Ibu yang Tiga Tahun Tinggal di WC

×

Organisasi Binaan Andi Muhammad Khaekal Atikurahman Sambangi Ibu yang Tiga Tahun Tinggal di WC

Sebarkan artikel ini
Organisasi KYI saat memberikan Bantuan Sembako
Organisasi KYI saat memberikan Bantuan Sembako

Bombana, Sultranet.com – Organisasi binaan Bakal Calon Bupati Bombana Andi Muhammad Khaekal Atikurahman yaitu Khaekal Youth Institute (KYI) menunjukkan kepedulian yang tinggi terhadap sesama dibulan suci ramadhan ini dengan menyambangi seorang ibu yang telah tiga tahun tinggal di Bekas WC Gedung Terminal Desa Tapuahi, Kecamatan Rumbia Tengah, Rabu (3/4/2024).

Ketua Umum Khaekal Youth Institute (KYI) Hajar, SE mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari program gerakan membangun SDM pemuda di Bombana, KYI tidak hanya memfokuskan diri pada aspek ekonomi dan kreatifitas saja, melainkan juga pada kepedulian sosial yang mendalam.

Example 300x600

“Kita ingin Generasi muda di KYI Bombana tidak hanya menjadi agen perubahan yang cerdas dan kreatif, tetapi juga penuh empati terhadap kondisi sekitar,” ujar Hajar.

Saat mendapati informasi adanya seorang ibu yang tiga tahun tinggal di ruang bekas WC Terminal Bombana, ia bersama anggota KYI langsung ke lokasi untuk berbagi tali asih berupa sembako dan kebutuhan mendesak lainnya.

“Kondisi tempat tinggal ibu itu sangat tidak layak. Tempat itu dulunya adalah WC umum terminal yang terdiri dua petak sempit, satu petak ia gunakan sebagai tempat tidur dan satunya lagi sebagai dapur,” jelasnya.

Setelah melihat kondisi ibu tersebut, ia berharap Pemerintah Kabupaten Bombana khususnya instansi terkait maupun para dermawan lainnya dapat memberikan perhatian khusus sehingga ibu tersebut dapat tinggal lebih layak lagi.

“Untuk tempat tidur saja kami lihat ibu ini hanya beralaskan kain saja, kondisinya memperihatinkan,” tandasnya. (IS)

Example 468x60
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »