Bombana, Sultranet.com – Pj. Bupati Bombana, Drs. Edy Suharmanto, M.Si, beserta rombongan Pemerintah Kabupaten Bombana, yang terdiri dari Para Pejabat Eselon 2 dan jajaran, turut mengikuti kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara. Acara ini dihadiri oleh Unsur Forkopimda dan seluruh
Pimpinan Daerah se-Sulawesi Tenggara, dilaksanakan di Sahid Azizah Syariah Hotel & Convention Kendari pada Kamis (18/4/2024).
Musrenbang Provinsi ini diawali dengan pembukaan resmi oleh Pj. Gubernur Sultra, Komjen Pol. (P) Dr. (H.C) Andap Budhi Revianto, S.I.K,M.H, yang bertujuan untuk menyusun dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2025, dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2025-2045.
Dalam arahannya, Andap Budhi Revianto menekankan pentingnya dokumen perencanaan yang berkualitas, didasarkan pada kemampuan daerah dan tidak sembarangan. “Musrenbang kali ini memiliki dua agenda utama, yaitu penyusunan dokumen RKPD untuk tahun 2025 dan RPJPD Sultra untuk periode 2025-2045,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa saat ini pihaknya sedang menyusun skala prioritas untuk rencana pembangunan jangka pendek, dengan fokus pada peningkatan pelayanan dasar, pembangunan infrastruktur, dan konektivitas.
Musrenbang Provinsi Sulawesi Tenggara tahun ini menjadi platform bagi berbagai pemangku kepentingan untuk berdiskusi, bertukar ide, dan menyusun prioritas pembangunan yang akan dijalankan dalam periode mendatang, termasuk bagi Kabupaten Bombana. Diharapkan, hasil Musrenbang ini akan menjadi panduan bagi pemerintah dalam mengalokasikan anggaran secara efektif demi tercapainya pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif di Sulawesi Tenggara. (Adv)