Example floating
Example floating
Headlines

RahmatNya Muna Sah di Usung PKB

×

RahmatNya Muna Sah di Usung PKB

Sebarkan artikel ini
Pasangan RahmatNya Muna saat menerima Dokumen Model B Persetujuan Parpol KWK dari PKB
Pasangan RahmatNya Muna saat menerima Dokumen Model B Persetujuan Parpol KWK dari PKB

Muna, SultraNet.Com – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Muna, La Ode M. Rajiun Tumada dan Purnama Ramadhan, yang dikenal dengan akronim RahmaTnya Muna, secara resmi telah menerima dokumen model B1.KWK dari Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB).

Dokumen tersebut merupakan salah satu syarat penting bagi pasangan calon untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Example 300x600

Penyerahan dokumen tersebut dilakukan langsung oleh Ketua Umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar, yang didampingi oleh Ketua DPW PKB Sultra, Jaelani, dan Ketua DPC PKB Muna, L. Arwaha Ady Saputra. Acara berlangsung di Aula lantai 4 Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh Nomor 9, Jakarta Pusat, pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Melalui Liaison Officer (LO) Taufan, La Ode M. Rajiun Tumada menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan oleh PKB kepada pasangan RahmaTnya Muna.

“Paslon Rajiun-Purnama (RahmaT-nya Muna) akan menjaga dengan baik amanah yang diberikan PKB dalam memenangkan Pilkada di Muna 2024,” ucapnya.

Selain dukungan dari PKB, Taufan juga mengungkapkan bahwa pasangan Rajiun-Purnama dalam waktu dekat akan menerima rekomendasi serupa dari Partai Gerindra.

“Insyaallah dalam minggu ini, Bapak Rajiun dan Purnama akan menunggu penyerahan B1.KWK dari Partai Gerindra melalui rakorda nanti,” tambahnya.

Sebelumnya, pasangan RahmaTnya Muna telah mengantongi surat tugas dari DPP Gerindra sebagai bentuk dukungan awal untuk maju dalam Pilkada Muna 2024.

Dukungan dari dua partai besar ini menjadi modal kuat bagi pasangan Rajiun-Purnama dalam menghadapi kontestasi politik di Kabupaten Muna.

Pewarta: Borju

Example 468x60
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »