Example floating
Example floating
Headlines

Pemkab Bombana Buka Pendaftaran Beasiswa Berprestasi

×

Pemkab Bombana Buka Pendaftaran Beasiswa Berprestasi

Sebarkan artikel ini
Sekda Bombana, Drs. Man Arfa., M.Si
Sekda Bombana, Drs. Man Arfa., M.Si

Bombana, SultraNET. | Pemerintah Kabupaten Bombana secara resmi mulai membuka pendaftaran beasiswa Bombana Berprestasi tahap satu Tahun 2023. Berbeda dengan beasiswa Bombana cerdas sebelumnya yang hanya dikhususkan untuk mahasiswa dari keluarga kurang mampu. Beasiswa Bombana Berprestasi ini lebih terbuka secara umum. Mahasiswa dari kalangan keluarga mampu, termasuk yang orang tuanya berprofesi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) juga bisa menjadi peserta penerima manfaat bantuan beasiswa ini.

Sekretaris Daerah Bombana, Man. Arfa mengatakan, pendaftaran beasiswa yang akan dibuka hingga Tanggal Delapan April 2023 mendatang yang diperuntukkan untuk Mahasiswa yang sedang menempuh jenjang pendidikan D2, D3 dan D4, serta S1 di seluruh perguruan tinggi yang ada di Indonesia.

Example 300x600

“Syaratnya pendaftar harus terdaftar dalam Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti),” ujarnya

Syarat lain yaitu untuk jenjang D2 paling rendah duduk pada semester 2 (dua) dan paling tinggi duduk pada semester 4 (empat). Sedangkan D3 paling rendah duduk pada semester 2 (dua) dan paling tinggi duduk pada semester 6 (enam). D4 dan S1 paling rendah duduk pada semester 2 (dua) dan paling tinggi duduk pada semester 8 (delapan).

Selanjutnya nilai KHS (IP) Semester Ganjil Tahun Akademik 2022/2023 minimal 3,5 (tiga komalima). Asal Perguruan Tinggi terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

“Mahasiswa yang bersangkutan tidak sedang menerima beasiswa yang bersumber dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, pemerintah negara lain maupun dari pihak swasta,” bebernya.

Adapun Dokumen yang harus disiapkan pendaftaran meliputi Surat permohonan yang ditujukan kepada Bupati Bombana cq. Sekertaris Daerah. Surat pemohon ini harus ditulis tangan dengan huruf kapital. Kemudian, KHS semester Ganjil Tahun akademik, 2022/2023 yang telah ditandatangani oleh Pejabat berwenang.

Selanjutnya foto Copy KTP elektronik dibuat dua rangkap. Dua rangkap Foto copy Kartu keluarga ( KK) yang lelah dilegalisir, kecuali yang ditandatangani secara elektronik. Foto Copy kartu mahasiswa. Surat keterangan aktif kuliah (Asli); Foto copy akreditasi program studi yang telah dilegalisir.

Dokumen lain yaitu Print Out keterangan Pangkalan Data PendidikanTinggi (PDDikti). Surat keterangan tidak sedang menerima beasiswa lain yang dibuat oleh pejabat berwenang di perguruan tinggi serta foto kopy prestasi (jika ada sertifikat SK atau bukti pendukung lainnya). (RF)

Example 468x60
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »